Go-Pena Baner

Friday, 29 March, 2024

KKN UNG Desa Lomuli, Berikan Penyuluhan Kesehatan pada Masyarakat

Responsive image
KEGIATAN dari Mahasiswa KKN UNG Desa Lomuli, Kecamatan Lemito, Kabupaten Pohuwato. (FOTO : DOK KKN DESA LOMULI)

 

POHUWATO (Go-Pena.id) - Keberadaan dari mahasiswa Kuliah Kerja Nyata (KKN) Tematik, Universitas Negeri Gorontalo (UNG), di Desa Lomuli, Kecamatan Lemito, Kabupaten Pohuwato, banyak memberikan kontribusi kepada masyarakat. 
Beberapa kegiatan sudah dilaksanakan oleh masyarakat, salah satu nya adalah kegiatan penyuluhan kesehatan kepada masyarakat, dengan tema Kenali, Cegah, dan Atasi Stunting Melalui Pola Hidup Sehat. 


Gejala stunting pada anak yaitu tubuh pendek dibawah rata-rata karena pertumbuhan melambat, buruknya kemampuan fokus dan mengingat pelajaran, anak lebih menjadi pendiam dan tidak banyak melakukan kontak mata dengan orang  sekitarnya.
"Atas dasar itulah kami dari KKN Tematik mengadakan kegiatan penyuluhan kesehatan masyarakat, Karena mengingat pentingnya kesehatan untuk kebutuhan hidup. Kami berharap, kegiatan  ini sebagai wadah silaturahmi dan pengetahuan untuk masyarakat," ujar ketua panitia Zulkarnain Gobel yang didampingi oleh ketua Hais Rahmat H Tampibi. 
Sementara itu, dosen pembimbing lapangan, Andi Juana, M.Sc dan Rusli Isa, M.Si  menyampaikan bahwa ini sebagai wujud dalam pengamalan tridharma perguruan tinggi, yaitu pengabdian pada masyarakat, dan masih banyak lagi kegiatan yang dilaksanakan oleh mahasiswa KKN Tematik desa Lomuli, Kecamatan Lemito, Kabupaten Pohuwato. (IP-03)
 


Share