Go-Pena Baner

Friday, 27 December, 2024

Kembali Pulihkan Kondisi Pendidikan, Ini kata Walikota Gorontalo

Responsive image
Walikota Gorontalo Marten Taha menyerahkan Paket Pendidikan kepada siswa di kota Gorontalo dalam rangkaian upacara Hardiknas tingkat Kota Gorontalo.

KOTA GORONTALO (Go-Pena.id) - Pemerintah Kota Gorontalo melaksanakan upacara Hari Pendidikan Nasional sekaligus penyerahan bantuan perlengkapan siswa, bertempat di halaman kantor Walikota Gorontalo. Jum'at (13/05/2022).
Hari Pendidikan Nasional adalah momentum yang sangat berarti bagi kita semua terutama insan pendidikan yang biasanya diperingati setiap tanggal 2 Mei namun karena bertepan dengan hari raya Idul Fitri, kegiatan tersebut digeser ke tanggal 13 Mei 2022. 
Hari Pendidikan Nasional yang ditetapkan setiap tanggal 2 Mei merupakan hari kelahiran tokoh penggagas pendidikan Ki Hadjar Dewantara sebagai Bapak Pendidikan Nasional Indonesia.

"Semboyan yang diciptakan Ki Hadjar Dewantara saat ini digunakan oleh kita semua, baik kementerian pendidikan dan kebudayaan serta dunia pendidikan tanah air, "ing ngarsa sung tuladha, ing madya mangun karsa, tut wuri handayani" yang memiliki arti di depan memberi contoh, di tengah memberi semangat, di belakang memberi dorongan," jelas Walikota Gorontalo, Marten Taha, saat upacara berlangsung.

Kalau kita mengenang kembali sejarah perjuangan sosok Ki Hadjar Dewantara, kata Marten, perjuangan beliau untuk merintis dan memperjuangkan pendidikan sungguh sangat luar biasa, dia menidirikan Perguruan Taman Siswa sebagai cikal bakal kebangkitan pendidikan di Indonesia.

Adapun tema Hari Pendidikan Nasional tahun 2022 bertajuk "Pimpin Pemulihan, Bergerak untuk Merdeka Belajar".

"Tema ini berangkat dari kondisi realita bahwa selama masa pandemi covid-19 dari awal tahun 2020 kondisi penyelenggaraan pendidikan diseluruh Indonesia dinilai kurang maksimal dan optimal," tutur Marten

Walikota Gorontalo, mengajak kepada seluruh peserta upacara agar bersemangat dalam hal memulihkan kondisi pendidikan.

"Oleh karena itu, melalui momentum peringatan hari pendidikan nasional tahun 2022 ini kita rakit kembali semangat memulihkan kondisi penyelenggaraan pendidikan yang lebih maksimal dan optimal untuk mencapai hasil pembangunan pendidikan yang berkualitas," harap Marten. (IP-03/Johan)


Share