DPRD PROVINSI (Go-pena.id)-Dinas Pertanian Provinsi Gorontalo kembali menyerahkan bantua motor sayur sebanya 22 unit. Bantuan motor itu diserahkan kepada para KPM yang tersebar di empat kabupaten di Provinsi Gorontalo.
Diketahui alokasi anggaran untuk bantuan motor sayur itu masing-masing 25 juta rupiah per unitnya, dan totalnya Rp.550 juta, dengan itu Ketua Komisi II DPRD Provinsi Gorontalo meminta untuk dimantaatkan sebaik-baiknya.
“kemarin di 2022 hanya lima unit dan alhamdulillah tahun ini bertambah 22 unit,” ungkap Venny usai menyarahkan bantuan motor sayur, Rabu (20/09/2023).
Sesuai dengan alokasi anggaran tahun 2024 nanti lanjut politisi PDI Perjuangan itu, bantuan motor sayur akan kembali bertambah lima unit, karena memang bantuan motor sayur sendir sangat dibutuhkan oleh masyarakat Provinsi Gorontalo.
Harapnya usai diserahkan, Dinas Pertanian bisa mengevaluasi para KPM setiap tiga bulan guna memastikan bantuan itu tersebut dipergunakan dengan sebaik-baiknya. (Idal)