Go-Pena Baner

Tuesday, 17 September, 2024

Peduli Olahraga Gorontalo, Fikram Salilama Dapat Penghargaan dari Triprestasi Indonesia

Responsive image
Fikram AZ Salilama, mendapatkan penghargaan dari Triprestasi Indonesia. Selasa (25/01/2).

DPRD PROVINSI (Go-Pena.id) - Lembaga Triprestasi Indonesia Memberikan Penghargaan Adhikarya Bhakti Nusa Kepada Salah satu Tokoh Politik di Gorontalo yakni Bapak . H Fikram AZ salilama atas segala Prestasinya selama ini Sebagai Wakil Rakyat yang Berprestasi Dan pejuang Aspirasi Serta Tokoh Olahraga Terbaik Masyarakat Se-Indonesia Tahun 2022.
Seperti yang diungkapkan oleh direktur Lembaga Triprestasi Drs. Willy K. MM bahwa latar belakang Lembaga ini merupakan lembaga independent yang memiliki Visi dan Misi untuk mengangkat prestasi putra-putri indonesia terbaik dalam karya dan pengabdian mereka di berbagai bidang, profesi serta jabatan dan lain sebagainya.
Menurutnya lembaga mereka telah melakukan survei dalam kurun waktu 4 bulan terakhir dan memutuskan untuk menganugerahkan penghargaan tersebut kepada bapak Fikram Salilama dan telah melihat segala prestasi dan pencapaian ketua Fraksi Golkar tersebut. Ia juga menegaskan bahwa Lembaga ini murni indepent. Karena selama ini sampai digelarnya acara penghargaan tersebut mereka tidak mau berkomunikasi dengan pihak dari penerima penghargaan sampai waktunya tiba.
Sementara ketua Koni provinsi Gorontalo tersebut dalam sambutanya dihadapan para lurah, camat se kota gorontalo dan komunitas pendukungnya atas penghargaan yang diberikan kepadanya, bahwa ungkapan terima kasih sebesar-besarnya atas penghargaan ini serta bersyukur atas anugerah tersebut, namun beliau juga mengungkapkan bahwa dengan diberikannya penghargaan tersebut, tapi dari sisi tanggung jawab ia ungkapkan ini juga menjadi beban bagi dirinya, karena mau atau tidak dia harus mempertahankan serta menjaga penghargaan ini.
Serta harus menigkatkan perannya dalam melalukan pengabdian terhadap memperjuangkan hak-hak dan aspirasi rakyat kepadanya, bagi dirinya memang selama ini masyarakat melihat bahwa menjadi anggota legislatif itu gampang, dihormati,disegani. Namun sesungguhnya Roh daripada anggota Dewan itu adalah menyambungkan serta menyahuti segala aspirasi dan keinginan rakyat, seperti yang ia lakukan selama ini untuk mewujudkan aspirasi rakyat dia selalu serius dan berjuang keras meski pada akhirnya sering terhalangi dengan aturan yang ada.
Namun hal itu bukan menjadi persoalan bagi dirinya karena terbukti selama ini rakyat selalu memberikan kepercayaan atas dirinya dengan 5 kali periode menjadi anggota dewan. "Dan jika Tuhan menghendaki lagi maka ditahun 2024 akan menjadi 6 periode di legislatif," ujarnya,. (IP-03/Steven)


Share