Go-Pena Baner
IKLAN
IKLAN

Monday, 20 October, 2025

AW Thalib Sebut Aplikasi E-Sirasinja Belum Efektif Wujudkan Kedisiplinan ASN

Responsive image
Komisi 1 DPRD Provinsi Gorontalo melakukan kunjungan monitoring ke Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Provinsi Gorontalo

DPRD PROVINSI (Go-pena.id)-Aplikasi e-sirasinja yang digunakan untuk meningkatkan kedisiplinan aparat sipil negara (ASN) dinilai kurang optimal oleh Ketua Komisi I Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Provinsi Gorontalo, AW Thalib.

Menurut AW Thalib, bahwa untuk mewujudkan kedisiplinan perlunya pengawasan dari para pimpinan OPD.

Secanggih-canggihnya sistem yang ada, akan tetapi tidak dibarengi dengan kesadaran serta pengawasan dari pimpinan OPD maka kedisiplinan ASN tidak akan terealisasi,” tegas  Ketua Komisi I AW Thalib menyentil pimpinan OPD.

Untuk membedah masalah kedisiplinan ASN ini pihaknya mengundang BKD, Biro Hukum dan pimpinan OPD, hal ini dalam rangka menuntaskan masalah ketidak disiplinan para ASN.

“Selaku admin di e-sirasinja, BKD temukan adanya undisipliner dalam penerapan aplikasi tersebut,” tandasnya. (idl).


Share