Go-Pena Baner

Friday, 28 March, 2025

Alasan Sakit, Hamim Pou Mangkir dari Panggilan Kejaksaan

Responsive image
Kejaksanaan Negeri Bone Bolango

Gorontalo - (Go-Pena.id) - Kasus dugaan korupsi bantuan sosial (Bansos) yang menyeret nama eks Bupati Bone Bolango, Hamim Pou terus bergulir. Saat ini, kasus tersebut sudah memasuki tahap II atau pelaksanaan penyerahan tersangka dan barang bukti.

Pantauan wartawan Gopena.id pada Kamis (12/02) tersangka Hamim Pou tak datang hadir dengan alasan sakit. Hal ini diperkuat dengan adanya pernyataan dari Kepala Seksi Penerangan Hukum (Kasi Penkum) Dadang Djafar saat dikonfirmasi media melalui via telepon. 

"Hari ini belum jadi karena yang bersangkutan tidak hadir dengan alasan sakit,"ucap dadang saat dikonfirmasi. 

Dengan demikian, tahap II batal dilaksanakan yang seharusnya dilaksanakan di Kejaksanaan Negeri (Kejari) Bone Bolango sesuai dengan prosedur setelah berkas perkara dinyatakan lengkap P21 sejak Oktober 2024. 

"Akan dilakukan pemanggilan lagi 2 - 3 kali,"tambahnya lebih lanjut. 

Sementara itu, dirinya juga membenarkan jika Hamim Pou tidak kooperatif dan tidak mengindahkan pemanggilan maka akan dilakukan pemanggilan secara paksa. (SA)


Share