Gorontalo – Anggota DPD RI Syarif Mbuinga, yang juga Dewan Pembina Pengurus POSSI Provinsi Gorontalo, mendorong Pengurus Besar Persatuan Olahraga Selam Seluruh Indonesia (PB POSSI) untuk membawa event nasional olahraga selam ke Gorontalo.
Hal tersebut disampaikan Syarif dalam sambutannya pada acara pelantikan Pengurus Provinsi POSSI Gorontalo yang digelar di Ballroom Hotel Fox Gorontalo, Rabu (29/10/2025).
"Kami punya semangat yang besar, mohon suport. Semoga ada hadiah untuk Gorontalo, ada event regional mungkin atau event nasional yang bisa diusulkan untuk Provinsi Gorontalo dalam rangka meningkatkan prestasi selam dan juga pariwisata bahari di Provinsi Gorontalo," ujar Syarif.
Dorongan tersebut disambut positif oleh Ketua Umum PB POSSI, Komjen Pol Makhruzi Rahman, yang hadir langsung melantik kepengurusan baru POSSI Gorontalo di bawah pimpinan Ridwan Agus Rahim, SH.
"Kita akan menyelenggarakan kejuaraan Asia Tenggara November besok di Jakarta. Karena memang kolam renang yang masuk standar dunia cuma ada dua, yakni di Jakarta dan Palembang. Saya berharap untuk POSSI Gorontalo ini ke depannya bisa mengirim atlet-atlet yang dikirim ke Jakarta untuk bertarung di kancah nasional maupun di kancah internasional," jelasnya.
Makhruzi menambahkan, agar Gorontalo dapat menjadi tuan rumah event resmi, perlu ada fasilitas dengan spesifikasi sesuai standar internasional.
"Tapi ingat, untuk membuat event seperti itu ada persyaratannya. Pak Gubernur, saya berdoa Gorontalo ke depan bisa. Kolam panjangnya 50 meter, lebar 20 meter, dengan kedalaman kolam 2 meter, itu persyaratannya. Jadi kalau bisa mengadakannya di Gorontalo saya sangat berterima kasih," pungkasnya. (Ayi)