Go-Pena Baner

Sunday, 22 December, 2024

Selesai Jalani Pemeriksaan Kesehatan Selama 3 Hari, Gusnar-Idah Apresiasi Seluruh Pihak Terkait

Responsive image
Pasangan Gusnar Ismail - Idah Syahidah (GAS) setelah selesai menjalani pemeriksaan kesehatan.

GORONTALO - Pasangan calon Gubernur dan Wakil Gubernur Provinsi Gorontalo, Gusnar Ismail - Idah Syahidah RH (GAS) telah selesai mengikuti pemeriksaan kesehatan di RSUD Aloei Saboe, Kota Gorontalo, Ahad (01/09/2024).

Pemeriksaan kesehatan menjadi salah satu syarat pencalonan Gubernur dan Wakil Gubernur, dimana seluruh calon mengikuti tahapan ini selama 3 hari.

"Alhamdulillah semua berjalan lancar, tertib, dan profesional. Kami sangat memberikan apresiasi kepada tim pemeriksa yang bekerja dengan sangat baik, dan mudah-mudahan hasilnya juga akan baik," ungkap calon Gubernur, Gusnar Ismail yang didampingi calon Wakil Gubernur, Idah Syahidah, saat diwawancarai para awak media.

Lebih lanjut dirinya atas nama pasangan Gusnar Ismail - Idah Syahidah menyampaikan apresiasi kepada semua pihak yang terlibat atau yang terkait dengan proses ini.

"Mulai dari para pimpinan parpol yang mengusung kami terimakasih, kepada semua pihak terutama tim pemeriksa kesehatan, kemudian kepada Ketua KPU beserta jajarannya, Ketua Bawaslu beserta jajaran, kemudian kepada perawat pendamping, dan seluruh yang terkait disini terutama dari Kepolisian dan Satpol PP, dan terutama anda-anda semua para pewarta yang sudah mendukung menyebarluaskan berita ini ke seluruh penjuru supaya diketahui oleh masyarakat," pungkas Gusnar. (ayi)


Share