BOALEMO- Anggota DPR RI Komisi VIII, Idah Syahidah Rusli Habibie melakukan monitoring pelaksanaan pertemuan peningkatan kemampuan keluarga (P2K2) Program Keluarga Harapan (PKH) di Kecamatan Wonosari, Kabupaten Boalemo, Kamis (23/11/2023).
Dalam kesempatan itu Idah Syahidah membagikan makanan tambahan secara gratis kepada anak-anak balita, makanan berat untuk orang dewasa, serta minyak goreng kemasan untuk para ibu-ibu rumah tangga.
Pada kegiatan itu juga, Idah Syahidah menyampaikan bahwa tujuan P2K2 adalah untuk meningkatkan pengetahuan dan pemahaman mengenai pentingnya pengasuhan dan pendidikan anak, kesehatan, pengelolaan keuangan, perlindungan anak, dan kesejahteraan sosial dalam lingkup keluarga.
"Kegiatan ini wajib diikuti seluruh penerima bansos PKH. Dimana peserta mendapatkan berbagai materi edukatif, mulai dari pengetahuan tentang kesehatan dan gizi, pengelolaan keuangan, sampai pengasuhan anak dan pendidikan. Saya selaku Anggota Komisi VIII DPR RI yang bermitra dengan Kementerian Sosial tentunya bertanggung jawab untuk memonitoring kegiatan ini," ujarnya
Dihadapan para ibu-ibu rumah tangga, Idah Syahidah juga membagikan tips untuk bagaimana agar gizi anak tetap terpenuhi dengan baik.
"Seorang ibu rumah tangga harus cerdas cermat dan hemat. Manfaatkan keuangan keluarga secara baik, secara optimal dengan memprioritaskan makanan yang bergizi untuk anak-anak," ungkap Idah.
Keterbatasan keluarga dalam hal finansial kata Idah, bukan menjadi alasan untuk mengenyampingkan pemenuhan gizi anak.
"Selama keuangan kita kelola dengan baik, dengan hemat, dan tidak boros, maka gizi anak akan bisa dipenuhi. Makanan sederhana pun kita bisa olah semenarik mungkin. Contohnya telur, itu kita bisa kreasikan, kita bikin telur dadar terus dicampur sayur, atau bisa juga dicampur tahu ulek bisa jadi perkedel tahu telur. Kemudian bisa kita bentuk pakai cetakan biar menarik dan lebih menggugah selera makan anak," jelas Idah.
Di samping itu, Idah Syahidah juga mengajak masyarakat memanfaatkan pekarangan rumah sebagai untuk ditanami sayur, rempah-rempah, ataupun buah-buahan.
"Selain untuk berhemat, ini juga penting untuk memastikan anak-anak kita terpenuhi gizi dengan baik. Melalui makanan-makanan yang terjamin kesehatannya," pungkasnya. (ayi)