Go-Pena Baner

Thursday, 19 September, 2024

IMI Fest All Automotive Gorontalo Diserbu Antusias Warga

Responsive image
Erwin Ismail

Go-Pena.id (Gorontalo)-Festival Ikatan Motor Indonesia (IMI) Gorontalo berlangsung meriah dan dipadati antusias pengunjung.

Seperti kata ketua IMI Gorontalo, Erwin Ismail, antusias masyarakat yang hadi member afirmas bahwa masyarakat Gorontalo haus akan hiburan, sehingga dipandang perlu untuk di lakukan lagi kedepannya.

"Alhamdulillah event hari ini kita selesai berjalan dengan aman terkendali, semua bisa melihat antusias masyarakat yang datang tadi luar biasa, mereka memang haus akan adanya hiburan di kota gorontalo," kata Erwin, Sabtu (15/7/2023).

Melalui Iven itu Erwin yang juga anggota DPRD Provinsi Gorontalo itu menyampaikan bahwa komunitas motor tidak selamanya nakal, sebagaimana stigma kebanyakan masyarakat.

"Otomotif itu candy dangerous but this is for lifestyle for chance and all the word,..." terangnya.

"Pada event IMI FEST ALL AUTOMOTIVE GORONTALO ini saya dan tim sudah mendiskusikan agar area event ini di batasi kami menyediakan tiket hanya sekitar 250-300 supaya keadaan arena lebih leluasa, tidak sulit untuk akses peminat ke tempat yang mereka inginkan, karena ada yang mau menikmati hiburan, music, serta ada yang ingin melihat modifikasi mobil dan motor," imbuhnya lagi.

Meledaknya jumlah pengunjung menyebabkan banyak masyarakat yang tidak kebagian tiket masuk,  sehingga banyak warga tidak kebagian dan terpaksa tidak bisa ikut iven yang digelar di Taruna Remaja itu.

"Memang dengan kebijakan yang saya ambil tersebut, membuat area event sendiri jadi padat, sempit untuk masyarakat ke tempat-tempat yang ingin mereka lihat, namun saya minta maaf untuk persoalan itu, saat penutupan saya dan tim akan evaluasi lagi semoga bisa berjalan dengan baik serta lebih bisa menghibur masyarakat,..."tambah Erwin.

"Ini baru permulaan dari saya untuk bisa menghibur masyarakat gorontalo, Next event saya akan mencari tempat yang lebih besar, view lebih bagus, dan saya menginginkan untuk masuk tidak lagi harus dengan beli tiket dulu saya akan berusaha supaya event berikut itu terbuka untuk umum dan gratis," tandasnya. (Novi).


Share