Go-Pena Baner

Friday, 29 March, 2024

Dikunjungi Kepala Badan Pertanahan, Thariq Jelaskan Program Motabi Kambungu

Responsive image
Thariq Modanggu didampingi Asisten Pemerintahan dan Kesra bersama jajaran Badan Pertanahan yang baru di ruang kerja bupati.

 

GORUT (Go-pena.id)-Bupati Gorontalo Utara, Thariq Modanggu mendapat kunjungan dari Kepala Badan Pertanahan yang baru, Wiwid Nugroho, di Ruang Pribadinya pada Selasa (28/03/2023).

Pada pertemuan tersebut Thariq menjaskan tentang program unggulannya yakni Motabi Kambungu di hadapan jajaran badan pertanahan Gorontalo Utara.

Kita berharap bersama Pak Wiwid Nugroho beserta jajaran, kita bisa berkolaborasi,” ujar Thariq.

Sambung Thariq bahwa kondisi tanah dari zaman dulu hingga kini tidak berubah, namun yang ditumbuh di atasnyalah yang selalu berganti-ganti.

Tanah tidak bisa berkembang namun yang diatas tanah terus berkembang secara eksponensial, hal ini memang adanya demikian,” imbuhnya.

Sementara itu Wiwid Nugroho dala, pertemuan tersebut mengatakan bahwa misi utamanya adalah menuntaskan masalah sertifikasi hak milik tanah yang ada di Gorontalo Utara.

“Harapan kami adalah dapat menuntaskan Sertifikat Hak Milik atau disingkat SHM adalah jenis sertifikat yang pemiliknya memiliki hak penuh atas kepemilikan tanah pada kawasan dengan luas tertentu yang telah disebutkan dalam sertifikat, dan hal ini masih perlu bimbingan Bupati Thariq untuk tugas dan fungsi kami kedepanya,” tandasnya. (Idal)


Share