Go-Pena Baner

Tuesday, 27 January, 2026

Prof Eduart Raih Juara II pada Cabang Olahraga Golf LPTK Cup XXII UNIMED 2025, Sumbangkan Medali Pertama Buat UNG

Responsive image
Rektor UNG, Prof. Dr. Ir. Eduart Wolok, S.T., M.T., IPU., ASEAN Eng., berhasil meraih Juara II pada cabang olahraga golf kategori Best Net pada LPTK Cup di UNIMED

Medan — Prestasi membanggakan kembali ditorehkan Universitas Negeri Gorontalo (UNG) pada ajang LPTK Cup XXII UNIMED 2025. Rektor UNG, Prof. Dr. Ir. Eduart Wolok, S.T., M.T., IPU., ASEAN Eng., berhasil meraih Juara II pada cabang olahraga golf kategori Best Net, bersaing dengan para peserta dari berbagai LPTK di Indonesia.

Kegiatan yang digelar sebagai bagian dari rangkaian kompetisi bergengsi antar LPTK ini menghadirkan atlet-atlet terbaik dari berbagai perguruan tinggi. Rektor UNG tampil langsung sebagai peserta dan menunjukkan performa impresif hingga berhasil naik podium juara.

Hasil ini sekaligus menegaskan komitmen Prof. Eduart Wolok dalam membangun budaya olahraga, sportivitas, dan kebersamaan—tidak hanya di lingkungan kampus, tetapi juga dalam jejaring nasional antar LPTK.

Dalam ajang tersebut, Juara I diraih oleh Dr. Dori Santoso dari UNJ, sementara Juara III diraih oleh Toto Winata, juga dari UNJ. Namun, keberhasilan Rektor UNG meraih Juara II menjadi kebanggaan tersendiri bagi civitas akademika UNG, mengingat prestasi tersebut diraih langsung oleh pimpinan tertinggi universitas.

Prestasi ini diharapkan semakin memotivasi keluarga besar UNG untuk terus mengharumkan nama kampus di berbagai bidang, baik akademik maupun non-akademik. “Alhamdulillah, ini bukan hanya soal kompetisi, tetapi ajang mempererat silaturahmi antar LPTK. Semoga capaian ini menjadi penyemangat bagi kita semua,” ujar Prof. Eduart seusai menerima penghargaan.

Dengan raihan ini, UNG kembali menunjukkan eksistensinya sebagai institusi yang aktif, berprestasi, dan selalu siap bersaing dalam kegiatan nasional. (*)


Share