GORONTALO (Go-Pena.id) - Mengawali Semester Genap TP. 2021/2022, Pondok Pesantren Al-Islam menggelar Rapat Kerja bersama Guru dan Staf dirangkaikan kegiatan Silaturahim dengan Yayasan Al-Anwar Al-Islam (Ahad, 12 Desember 2021).
Turut hadir dalam kegiatan tersebut, guru dan staf, Wakamad, Kepala MTs Al-Islam, Kepala MA Al- Islam, Pimpinan Ponpes Al- Islam Telaga Biru dan Ketua Yayasan Al-Anwar Al-Islam.
Acara dibuka langsung oleh Muhammad Harmin selaku Pimpinan Ponpes Al-Islam Telaga Biru yang dalam sambutannya mempertegas terkait perlunya ta'aruf bagi seluruh guru dan staf, serta mempersiapkan guru dan staf menjelang pelaksanaan semester genap dalam hal kurikulum, proses belajar mengajar, serta peningkatan kualitas peserta didik dan guru.
Ramli Anwar selaku Ketua Yayasan Al-Anwar Al-Islam dalam sambutannya menyampaikan untuk Proses Belajar Mengajar Semester Genap TP. 2021/2022, yayasan menginginkan kiranya para asatidz bisa memenuhi tanggung jawab dan kewajibannya sebagai pengajar yang handal, kompetibel dan profesional. Dengan hal tersebut, pencapaian visi misi pondok mewujudkan santri yang Sholeh Sholehah bisa terwujud.
Ramli Anwar juga mengucapkan terima kasih kepada seluruh ustadz dan ustadzah yang sejak awal pendirian ponpes masih bertahan hingga saat ini.
Ridwan Sune selaku Ketua Panitia Raker menyampaikan agenda kegiatan Raker dilaksanakan selama 3 hari efektif dengan tempat yang berbeda. Hari pertama kegiatan dilaksanakan pada Hari Ahad, 12 Desember 2021 bertempat di Kediaman Ketua Yayasan Al-Anwar Al-Islam dengan agenda acara Pembukaan Raker, Ta'aruf, dan Silaturahim pihak Ponpes dengan yayasan.
Hari kedua pelaksanaan kegiatan dilanjutkan pada hari Senin, 13 Desember 2021 bertempat di Aula Amal Mini Soccer Kota Gorontalo dengan agenda acara evaluasi semester ganjil dan penyampaian masing-masing komisi dalam bentuk sidang pleno.
Hari ketiga dilanjutkan pada hari Selasa, 14 Desember 2021 bertempat di Redmil Villa Kota Gorontalo dengan agenda acara lanjutan presentase materi komisi, persiapan class Meeting, penginputan RDM, penerimaan Raport dan Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB). (IP-04)