GORONTALO (Go-Pena) - DPRD Kota Gorontalo melaksanakan rapat paripurna, dalam rangka Pidato sambutan walikota Gorontalo, Senin (3/3).
Dalam rapat paripurna ini, tercatat seluruh pimpinan dan anggota DPRD Kota Gorontalo hadir secara lengkap yaitu 30 anggota DPRD Kota Gorontalo. Ini tentunya membuktikan bahwa DPRD Kota Gorontalo akan selalu menjadi mitra strategis dalam rangka mengawal kebijakan dan program pemerintahan walikota Adhan Dambea dan wakil walikota Indra Gobel.
"Rapat paripurna ini dihadiri lengkap oleh seluruh pimpinan dan anggota DPRD Kota Gorontalo," kata ketua DPRD Kota Gorontalo Irwan Hunawa.
Irwan juga menambahkan bahwa dalam pelaksaan rapat paripurna ini berjalan dengan sukses dan lancar. "Semoga ini menjadi langkah awal komitmen kita dalam membangun kota Gorontalo, dan mensejahterahkan masyarakat kota Gorontalo," pungkasnya. (SA)