UNG (Go-Pena.id) - Kuliah umum Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam (MIPA) menghadirkan anggota DPR-RI, dari Daerah Pemilihan (Dapil) Provinsi Gorontalo, Idah Syahidah Rusli Habibie sebagai pemateri.
Kegiatan yang berlangsung Senin (30/08/2021) ini mengusung tema tentang mencipatakan peluang enterpreneur untuk masa depan unggul dan berdaya saing.
Dilansir dari website, fmipa.ung.ac.id, Idah Syahidah memaparkan materi seputar Kreatif dan Inovatif Melalui Kewirausahaan Peluang untuk Menciptakan Masa Depan Unggul dan Berdaya Saing. Selain itu beliau juga menyinggung konsep empat pilar kebangsaan.
Menurutnya pengangguran masih menjadi tantangan terbesar bangsa Indonesia."Bahkan salah satu penyumbang terbesar pengangguran di Indonesia adalah lulusan sarjana," ungkapnya.
Untuk mengatasi pengangguran, peran orang tua sangat dibutuhkan Orang tua dan dunia pendidikan berperan dalam menciptakan generasi muda yang unggul dan berdaya saing dalam melanjutkan pembangunan.
Di bangku kuliah, Mahasiswa hendaknya tidak sekedar belajar tetapi juga harus pandai ciptakan peluang usaha.
"Mahasiswa harus mampu meningkatkan kreatifitas dan inovasi untuk menciptakan peluang usaha," jelas Idah.
Dekan F.MIPA, Prof. Astin Lukum yang membuka kegiatan ini menyampaikan,
"Mahasiswa FMIPA jangan selalu berharap jadi Pegawai Negeri Sipil. Harus mampu menciptakan lapangan kerja," pungkasnya. (IP-04)