Go-Pena Baner

Thursday, 21 November, 2024

Komisi I DPRD Kota Gorontalo bersama Pihak RSAS Bahas Pelayanan

Responsive image
Komisi I DPRD Kota Gorontalo saat rapat bersama pihak Rumah Sakit Aloei Saboe, Senin (14/10/) (F: Syahrin Ayahu/Gopena.id)

Gorontalo - (Go-Pena.id) - Komisi I Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Gorontalo menggelar rapat bersama pihak Rumah Sakit Aloei Saboe Kota Gorontalo untuk membahas beberapa hal salah satunya terkait pelayanan RSAS itu sendiri. 

Saat dikonfirmasi kepada Wakil Ketua Komisi I DPRD Kota Gorontalo Darmawan Duming mengatakan bahwa, terdapat beberapa hal yang dikoreksi oleh Komisi I DPRD Kota Gorontalo terutama terkait dengan jumlah perawat. "Jumlah perawat sampai dengan hari ini masih kurang dan kami meminta terkait dengan hal ini dapar menjadi perhatian,"ucapnya saat diwawancarai awak media, Senin (14/10).

Lebih lanjut dirinya menambahkan agar pihak RSAS dapat mengankat para perawat untuk menjadi medias di RSAS itu sendiri. "Kami berharap untuk keluhan pelayanan maupun kesejahteraan yang ada di RSAS tidak akan ada lagi. Jika ditemukan, semoga tidak dapat mengganggu pelayanan yang ada di Rumah Sakit,"harapnya. 

Sementara itu, selain membahas pelayanan rumah sakit, pertemuan antara Komisi I DPRD Kota Gorontalo dan pihak RSAS juga membahas terkait dengan pendapatan. "Pihak RSAS sudah mengundang akuntan publik untuk menghitung proposional dan berkeadilan sehingga kami juga mendorong terkait dengan hasil konsultasi, pekerjaannya bisa terselesaikan di awal bulan,"pungkasnya pada awak media saat diwawancarai. (SA)


Share