Go-Pena Baner

Thursday, 22 January, 2026

Instruksi Pemerintah Jangan Diabaikan

Responsive image
Tien Suharti Mobiliu

DPRD KOTA (Go-Pena.id) - Srikandi Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Gorontalo, Tien Suharti Mobiliu, mengatakan tentunya sebagai seorang ibu Ia memiliki tanggung jawab terhadap kelangsungan kesehatan anak-anak, begitu juga dengan para kaum ibu lainnya, disisi lain Sebagai anggota DPRD menyarankan dan menghimbau kepada seluruh pihak terkait terlebihnya dinas kesehatan, pihak Apotek, Balai POM untuk dapat mengindahkan apa yang menjadi instruksi dari pemerintah pusat yang melarang penggunaan beberapa obat sirup terlebihnya untuk anak-anak.
"Dari keterangan pihak Balai POM bahwa jenis-jenis obat yang terindikasi itu sudah di karantina, disisi lain kami tetap berharap kepada pihak balai POM untuk tetap meningkatkan pengawasannya, serta dapat terus berkoordinasi dengan dinas kesehatan didalam hal mensosialisasikan kepada masyarakat." Kata Tien.
Disamping itu Ia juga berharap kepada masyarakat agar tidak panik dan tetap mengikuti apa yang menjadi anjuran baik pemerintah maupun dokter.
"Untuk saat ini kami berharap kepada masyarakat untuk bisa berkoordinasi dengan pihak- pihak terkait terutama didalam hal kesehatan, begitu juga untuk pihak terkait diharapkan dapat lebih meningkatkan pelayanan kesehatan kepada masyarakat"harap Aleg tiga periode itu.(IP-03/FP)


Share