GORONTALO - (Go-Pena.id) - Kasus dana Bantuan Operasional Sekolah (BOS), SDN 56 Kota Timur, Kota Gorontalo yang raib atau bocor sebanyak Rp 69 Juta mendapatkan perhatian dari sejumlah kalangan, salah satunya adalah Partai Gerindra Kota Gorontalo yang menyoroti persoalan tersebut.
Partai besutan dari Presiden Prabowo Subianto tersebut, menyesalkan hal itu bisa terjadi dalam dunia pendidikan, sehingga itu Gerindra Kota Gorontalo meminta agar pihak Kepolisian dan Pemerintah Kota Gorontalo segera turun tangan menyelesaikan persolan ini.
"Dana BOS sebesar Rp 69 Juta itu adalah angka yang besar, kenapa bisa hilang di SDN 56 Kota Timur. Kami meminta Polisi harus segera usut ini, dan Pemerintah Kota Gorontalo dalam hal ini dinas pendidikan juga harus ikut bertanggung jawab," kata Sekretaris DPC Partai Gerindra Kota Gorontalo, Zulfikar Tuhuru, S.Pd.
Ia menegaskan bahwa, saat ini Presiden Prabowo Subianto menaruh perhatian lebih terhadap Dunia Pendidikan, tapi di Kota Gorontalo khususnya di SDN 56 Kota Timur, memiliki masalah terkait dengan dana BOS yang raib sebesar Rp.69 Juta.
"Bapak presiden Prabowo sudah sangat memperhatikan pendidikan. Sehingga itu, kami meminta agar persoalan ini segera dituntaskan. Jangan sampai akan terjadi lagi di sekolah yang lain," pungkasnya. (wan)