GORONTALO - Dalam bulan suci Ramadhan ini, pemerintah Kota Gorontalo menggelar kegiatan Musabaqah Tilawatil Quran, tingkat Kecamatan. Dimana setiap kecamatan berbondong-bondong melaksanakan kegiatan religius ini.
Kegiatan ini mendapatkan tanggapan yang postif dari DPRD Kota Gorontalo. Ketua Komisi A DPRD Kota Gorontalo, Erman Latjengke menyampaikan bahwa, kegiatan MTQ ini sangat baik untuk masyarakat kota Gorontalo.
"Selama bulan suci Ramadhan kegiatan-kegiatan religius ini tentunya kita hidupkan," ujarnya.
Menurut Erman, dalam pelaksanaan kegiatan MTQ ini juga banyak melibatkan para generasi muda yang berada di masing-masing kecamatan.
"Sehingga kegiatan ini bisa menumbuhkan hal-hal yang positif di masyarakat, dan para generasi muda tentunya diharapkan lebih terlibat lagi dalam kegiatan-kegiatan religius seperti ini," pungkasnya. (Adm-02)