Go-Pena Baner

Tuesday, 17 September, 2024

Sherman Moridu Dapat Ucapan Selamat dari Rektor Eduart Wolok

Responsive image
MOMENT Pertemuan Ketua IKA F.MIPA Sherman Moridu dengan rektor Eduart Wolok

UNG (Go-Pena.id) - Ketua Ikatan Keluarga Alumni (IKA) Fakultas MIPA, Universitas Negeri Gorontalo (UNG), yang kini menjabat sebagai sekertaris daerah Boalemo Sherman Moridu mendapatkan ucapan selamat dari rektor UNG, Eduart Wolok, sebagai ketua IKA F.MIPA. 
Moment pertemuan keduanya ini terjadi saat keduanya menghadiri sebuah pesta pernikahan. Minggu (21/03/2021) "Asslamualaikum pak rektor," kata Sherman, saat menjumpai rektor. "Waalaikumsalam, selamat pak Shreman jadi ketua IKA UNG,"kata rektor UNG Eduart Wolok, moment pertemuan keduanya pun langsung diabaikan, keduanya berfoto bersama. 


Dihari yang sama Sherman Moridu bersama dengan pengurus IKA F.MIPA UNG dan IKA Jurusan yang ada dilingkungan Fakultas MIPA, bertempat di Bele Pelangi, Chalentik, Desa Dutohe, Kabupaten Bone Bolango. Para pengurus ini dikukuhkan oleh dekan F.MIPA, Prof. Dr. Astin Lukum,M.Si. 
Sherman Moridu dalam sambutannya menyampaikan bahwa ada beberapa hal yang perlu dilakukan oleh IKA Fakultas MIPA UNG, mulai dari melakukan penyusunan Anggaran Dasar/ Anggaran Rumah Tangga (AD/ART) IKA Fakultas MIPA, Membentuk Logo, dan Mars atau Hyme dari IKA Fakultas MIPA. "Kalau perlu untuk Mars dan Hyme dari IKA Fakultas MIPA juga kita akan sayembarakan," kata Sherman Moridu. Selain itu yang tidak kalah penting adalah tentang pendataan dari para Alumni dari Fakultas MIPA itu sendiri. "Banyak para alumni kita yang sudah berkiprah, dan ini perlu kita lakukan pendataan untuk sinergitas kita bersama Alumni," ujar Sherman. 


Sementara itu, Dekan F.MIPA, Prof. Astin Lukum menyampaikan bahwa Kegiatan pelantikan ini juga dihadiri oleh wakil rektor III UNG, bidang kemahasiswaan dan alumni Prof. Karmila Machmud, yang memberikan apresiasi kepada IKA F.MIPA UNG. (IP-03)


Share