Gorontalo - (Go-Pena.id) - Himpunan Mahasiswa Jurusan Bahasa dan Sastra Indonesia Fakultas Sastra dan Budaya Universitas Negeri Gorontalo menggelar kegiatan tahunan yakni konser sastra yang dari tahun ke tahun sudah terus dilaksanakan.
Kegiatan pembukaan konser sastra tersebut berlangsung meriah dan dihadiri oleh masyarakat Jurusan Bahasa dan Sastra Indonesia dan dibuka langsung oleh Dekan Fakultas Sastra dan Budaya Prof. Nonny Basalama, MA.Phd yang berlangsung di Ruang Mala-mala pada Kamis (25/04/2024)
Ketua Jurusan Bahasa dan Sastra Indonesia Ulfa Zakaria mengatakan bahwa kegiatan bulan sastra sudah dilaksanakan dari tahun ke tahun dan sangat tidak didukung oleh pihak Jurusan maupun Fakultas selaku pendukung dari berbagai fasilitas sarana dan prasarana.
“Kami dari jurusan sangat mendukung kegiatan-kegiatan yang dilaksanakan oleh HMJ, salah satunya terkait dengan perizinan jika pihak kami jurusan tidak memberikan izin maka tidak bisa lanjut ke tingkat fakultas untuk memperoleh izin pelaksanaan,” jelasnya.
Lebih lanjut dirinya berharap bahwa tentunya kegiatan ini terus berlanjut dan semakin meningkat.
"Kalau tahun ini beberapa egenda kegiatannya tidak bisa sampai nasional namun kedepannya kami berharap dan mendukung penuh HMJ untuk kembali melaksanakan bulan sastra bertaraf nasional dan juga kami berharap kerja sama antara HMJ, pihak Jurusan maupun pihak-pihak terkait bisa terus berkelanjutan dan mendukung kegiatan-kegiatan positif seperti ini," harapnya. Kajur Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia Dr. Ulfa Zakaria, S.Pd, M.Hum., MCE. (Syahrin)