Gorontalo - (Go-Pena.id) - Jelang Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) serentak 2024, Pj. Walikota Kota Gorontalo Ismail Madjid terus menghimbau masyarakat agar tetap menjaga keamanan. Hal ini disampaikan oleh Pj. Walikota Kota Gorontalo pada, Jumat (22/11).
"Tidak hanya waktu pencoblosan saja, pasca pemilihan juga keamanan harus tetap dijaga agar daerah kita terus terlihat kondusif tanpa ada gesekan,"ucapnya.
Lanjut Ismail, ASN juga harus tetap menjaga netralitasnya khususnya yang ada di lingkungan Pemerintahan Kota Gorontalo. "Karena ini akan memasuki masa tenang, maka netralitas harua tetap terjaga dan saya berharal agar Pilkada Serentak yang berlangsung di Gorontalo dapat terselenggara dengan baik dan sukses,"harapnya.
Sementara itu, tinggal lima hari lagi akan memasuki tanggal 27 November yang merupakan hari pencoblosan berlangsung. (SA)