Go-Pena Baner

Sunday, 22 December, 2024

Refleksi 3 Tahun Matahari, Ryan Kono : Kepentingan Masyarakat di atas Kepentingan Apapun

Responsive image
Wakil Walikota - Ryan F Kono

PEMKOT (Go-Pena.id) - Kepentingan masyarakat di atas kepentingan apapun. Hal ini disampaikan oleh Wakil Walikota Gorontalo saat menyampaikan sambutan pada kegiatan refleksi dan syukuran 3 tahun pemerintahan MATAHARI, berlangsung di lapangan Bulotadaa Barat, Kamis (02/06/2022).
"Saya ingin menyampaikan rasa terimakasih kepada bapak dan ibu warga masyarakat kota gorontalo yang telah mendukung kami sampai di titik ini, di tiga tahun kepemimpinan kami," kata Wakil Walikota Gorontalo, Ryan Kono.

"Kami tidak akan berada di titik ini tanpa dukungan bapak ibu sekalian, dan tentu kami tidak akan bisa bekerja sendiri tanpa adanya dukungan dari seluruh komponen masyarakat kota gorontalo," imbuhnya

Ryan mengatakan, selama ini ia dan walikota sejalan dalam menjalankan kepemerintahan yang mengutamakan kepentingan masyarakat di atas kepentingan apapun.

"Alhamdulillah sepanjang perjalanan mendampingi bapak Walikota, kami selalu seiring, kami selalu sejalan dalam menjalankan roda pemerintahan, kami mementingkan bapak ibu sekalian di atas kepentingan apapun," tutur Ryan.

Ia berharap, di sisa waktu 2 tahun kedepan bisa memaksimalkan program yang selama ini dijalankan oleh MATAHARI.

"Kami berharap, di sisa waktu 2 tahun ini kita bisa memaksimalkan pembangunan, pelayanan publik, dan juga memaksimalkan kesejahteraan masyarakat," tandasnya. (IP-03/Johan)


Share