Go-Pena Baner

Monday, 23 December, 2024

Cegah Inflasi, Walikota Minta OPD Segera Belanjakan Anggaran APBD Perubahan

Responsive image
Rapat walikota Gorontalo, Marthen Taha bersama pimpinan OPD.

PEMKOT (Go-Pena.id) - Dalam upaya penecegahan inflasi, walikota mengintruksikan kepada Organsisasi Perangkat Daerah (OPD) untuk segera membelanjakan anggaran APBD Perubahan yang disepakati pada September kemarin.

Hal ini Marten sampaikan setelah melaksanakan rapat koordinasi bersama Mendagri pada Senin (24/10/22) secara daring yang diikuti oleh seluruh Forkopimda se Indonesia.

"Jadi untuk para OPD saya mengintruksikan agar segera membelanjalan anggaran APBD perubahan yang disepakati pada September kemarin, agar masyarakat mendapatkan barang dan jasa yang mereka butuhkan," ujar Marten kepada awak media.

Marten melanjutkan bahwa sesuai dengan instruksi Mendagri bahwa 2% dari APBD harus disiapkan untuk belanja tak terduga, yang digunakan untuk pengendalian inflasi.

"Kami sudah menganggarkan sekita 4 miliar untuk bantuan sosial, juga melakukan penanaman kebutuhan pokok melalui dinas pertanian, kemudian memperlancar distribusi melalui dinas perdagangan dan perindustrian," tandasnya.(IP-03/IDHAL) 


Share