Go-Pena Baner

Friday, 18 October, 2024

Pemkot Gorontalo Secara Rutin Lakukan Pemantauan di Beberapa Kecamatan

Responsive image
Proses kunjungan kerja yang dilakukan oleh Pemerintah Kota Gorontalo di Kecamatan Kota Timur.

Gorontalo – (Go-Pena.id) – Pemerintah Kota Gorontalo secara rutin melaksanakan pemantaun di beberapa Kecamatan.

Hal tersebut disampaikan oleh Walikota Gorontalo Marten Taha saat melakukan kunjungan lapangan, Selasa (10/10/2023)

“Pemantuan secararutin dilakukan baik secara formal, non formal, secara langsung maupun tidak langsung, dilakukan dengan tim ataupun dengan cara sendiri, baik terjadwal maupun tidak terjadwal serta langsung ke kecamatan atau bahkan ke kalangan masyarakat,”

Lebih lanjut Walikota Gorontalo dua periode itu menyebutkan bahwa Kecamatan dan Kelurahan memiliki peranan penting terhadap masyarakat.

“Kecamatan dan Kelurahan memegang peranan yang sangat penting di dalam menyukseskan kebijakan-kebijakan dan program-program Pemerintah Kota Gorontalo Karena kelurahan dan Kecamatan merupakan ujung tombak Pemerintahan,”

Terakhir dirinya mengatakan bahwa semua urusan-urusan yang menyangkut masalah penyelenggaraan pemerintahan, pelaksanaan pembangunan serta pelayanan kepada masyarakat menjadi lebih terarah terpadu dan terlaksana dengan baik.

“Tidak semua urusan-urusan dilimpahkan kepada pemerintahan daerah, karena ada yang harus diselesaikan di tingkat kelurahan dan tingkat kecamatan sebagai pelayanan kita terhadap masyarakat,”tutup Marten Taha Walikota Gorontalo dua Periode. (Syahrin)


Share