PEMKOT GORONTALO (Go-Pena.id)-10 November adalah momentum hari Pahlawan Nasional yang rutin kita peringati setiap tahunnya untuk mengenang jasa dan perjuangan pahlawan yang telah berjuang demi kemerdekaan Indonesia.
Peringatan peristiwa sejarah ini dimanfaatkan oleh Wakil Walikota Gorontalo, Ryan F. Kono untuk memupuk jiwa nasionalisme bagi masyarakat Kota Gorontalo, yakni dalam bentuk upacara peringatan Hari Pahlawan Nasional yang dilaksanakan di aula Rudis Walikota Gorontalo, Kamis (10/11/2022).
"Hal ini sebagai wujud penghargaan bagi para pahlawan yang rela mengorbankan dirinya demi kemerdekaan bangsa kita," ujar Ryan.
Terdapat kebanggan tersendiri bagi masyarakat Indoneisa khususnya Gorontalo, karena daerah yang dikenal dengan julukan Serambi Madinah ini lebih dulu merdeka dari pada kebanyakan wilayah di Indonesia.
"Kita patut berbangga diri karena kita masyarakat Gorontalo dua tahun lebih dulu merdeka dari pada wilayah lainnya," tambahnya.
Politisi muda itu selanjutnya mengajak kepada seluruh peserta upacara yang hadir dan seluruh warga Gorontalo untuk sama bahu membahu membangun dan menanamkan jiwa nasionalisme.
"Semoga perjuangan para pendahulu, para keturunannya mendapat pahala yang berlimpah di sisi Allah SWT," tandasnya. (IP-03/IDHAL)